Production Unit Gresik Gelar Pelatihan Kampung Iklim Menuju Kampung Wisata

Jumat, 08 Dec 2023 | 31 views   42 likes


GRESIK - Production Unit Gresik (PUG) menggelar pelatihan Kampung Iklim Menuju Kampung Wisata selama tiga hari mulai 6-8 Desember 2023 di pabrik. Pelatihan ini diikuti oleh 7 lokasi mitra binaan PUG di Kabupaten Gresik, yaitu RW 01 Sukorame (Kampung Markisa), RW 07 Sidokumpul (Kampung Kreasi), RW 02 Pekauman, RW 05 Sidokumpul, RW 02 Sukorame, RW 05 Sukorame, dan Dusun Mojoroto, Kecamatan Balongpanggang.

 

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian masyarakat dalam mengelola lingkungan dan potensi wisata di kampungnya masing-masing. PUG menggandeng Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Gresik, Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Olahraga (Disparbud) Kabupaten Gresik, dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kabupaten Gresik dalam pelaksanaan pelatihan ini.

 

Dalam sambutannya, Manager Production Unit Gresik, Setyo Nugroho mengatakan bahwa pelatihan ini merupakan bentuk komitmen Pertamina Lubricants dalam meningkatkan kemandirian masyarakat.

 

"Berdasarkan semangat masyarakat dalam membangun kampung dan keberhasilannya dalam Program Kampung Iklim, kami berharap kegiatan di masyarakat terus berjalan dan dapat meningkatkan nilai dari masing-masing lokasi. Oleh karena itu, pelatihan ini diharapkan dapat menstimulasi masyarakat agar mencapai keberlanjutan dengan terbentuknya inovasi-inovasi lingkungan di setiap lokasi yang dapat dipamerkan kepada masyarakat umum. Sehingga terbentuklah Kampung Wisata, yang dapat mengedukasi masyarakat lainnya untuk terus berbenah," ujar Setyo Nugroho.

 

Agenda pelatihan yang berlangsung selama tiga hari ini meliputi kegiatan benchmark ke Kampung Glintung Go Green dengan tujuan untuk melihat success story dari lokasi lain yang memiliki karakteristik lingkungan sama dengan Gresik,dilanjutkan dengan kegiatan syukuran Proklim atas keberhasilan lokasi mitra binaan dalam meraih sertifikat dan trophy dari KLHK dengan potong tumpeng dan penyerahan sertifikat apresiasi dari DLH Gresik kepada Pertamina Lubricants, kemudian dilanjutkan dengan Pelatihan Menuju Kampung Wisata yang di pandu oleh Disparbud (Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan) dan Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) Kabupaten Gresik. Selain itu pada hari terakhir diberikan pelatihan menjadi tour guide sebagai upaya untuk persiapan masyarakat dalam menerima tamu di kampung masing-masing.

 

Pada kegiatan pelatihan, peserta mendapatkan materi tentang pengelolaan lingkungan, pengembangan potensi wisata, dan menjadi tour guide. Peserta juga melakukan praktik langsung untuk menerapkan materi yang telah diberikan.

 

Dari hasil pre-test dan post-test yang dilakukan, diperoleh nilai rata-rata 95. Kepala Bidang Tata Lingkungan DLH Kab. Gresik, Irwanto, mengapresiasi kegiatan pelatihan yang dilakukan oleh Pertamina Lubricants.

 

"PUG dinilai perusahaan yang sangat peduli dengan lingkungan, saya sebagai dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gresik merasa sangat bangga dengan apa yang telah dilakukan perusahaan ini. Terbukti sudah 7 lokasi yang diantarkan meraih sertifikat utama proklim dan 2 tahun berturut-turut meraih trophy dari Menteri KLHK. Harapannya tahun depan juga bisa meraih trophy lestari sekaligus mewakili Gresik di kancah nasional," ungkap Irwanto.

 

PUG berharap dengan pelatihan ini, masyarakat mitra binaan dapat terus bersemangat dalam membangun kampung dengan mengangkat nilai lingkungan yang sudah ada dan dapat meningkatkan nilai ekonomi untuk keberlanjutan program dan kesejahteraan masyarakat.

 




Tag:
Bagikan:
Temukan Pelumas

Otomotif & Industri serta Produk yang Mendunia di sini

Produk Otomotif

Cari Oli

Produk Industri

Cari Pelumas

ProdukMancanegara

Cari Pelumas