Pertamina Lubricants Bina dan Dukung Pengembangan Bengkel Mitra di Lamongan

Kamis, 16 Nov 2023 | 62 views   53 likes


Lamongan - Dalam rangka Monitoring dan Evaluasi Program Tanggung Jawab Sosial & Lingkungan (TJSL) Enduro Sahabat Komunitas, tim Taskforce Production Unit Gresik melaksanakan kegiatan pendampingan di empat bengkel mitra binaan, yang tersebar di Kabupaten Lamongan, pada hari Kamis, 16 November 2023.
 
Empat bengkel mitra binaan yang turut serta dalam kegiatan ini adalah Barokah Motor di Dusun Puter, Kecamatan Kembangbahu, Oni Jaya Motor di Desa Kreteranggon, Kecamatan Sambeng, Pemuda Jaya Motor di Jalan Raya Sambeng, Desa Klubuk, Kecamatan Sambeng, dan Bandi Jaya Motor di Jalan Raya Kalitengah – Karangbinangun, Desa Mertani, Kecamatan Karang Geneng.
 
Pada kesempatan ini, tim tidak hanya melakukan monitoring terhadap pekermbangan bisnis bengkel tetapi juga memberikan bantuan untuk pengembangan bengkel mitra. Bantuan tersebut meliputi rebranding bengkel, pemberian pelumas sebanyak 4 dus untuk setiap bengkel, dan toolkit yang akan mendukung operasional bengkel.
 
Hanif pemilik bengkel Barokah Motor menyampaikan, "Terima kasih kepada Pertamina Lubricants yang telah konsisten dari tahun 2017 dalam memberikan bantuan ilmu dan materil kepada Saya, sehingga bisa mengembangkan bengkel sampai saat ini dan menjadi mata pencarian utama. InsyAllah tahun depan kalau ada modal lebih Saya akan membangun bengkel cabang di pinggir jalan raya, karena kebutuhan bengkel di Lamongan ini sangat banyak."
 
Sama hal dengan Bandi, pemilik Bengkel Bandi Jaya Motor menuturkan, "Terimakasih Pertamina Lubricants untuk bantuannya yang luar biasa, terutama peralatan yang diberikan sangat bagus dan awet-awet sehingga bisa membantu saya dalam pengerjaan usaha bengkel."



Tag:
Bagikan:
Temukan Pelumas

Otomotif & Industri serta Produk yang Mendunia di sini

Produk Otomotif

Cari Oli

Produk Industri

Cari Pelumas

ProdukMancanegara

Cari Pelumas