PTPL Kuatkan Pangsa Pasar Sektor Pertambangan Nasional

Minggu, 28 Apr 2024 | 50 views   41 likes


PTPL semakin memperkuat posisinya sebagai pemimpin pasar dalam industri pelumas, khususnya di sektor pertambangan. Sales Region VII berhasil meraih kepercayaan dari dua perusahaan kontraktor utama, PT. Manado Karya Anugrah (PT MKA) dan PT. Geopersada Mulia Abadi (PT GMA), yang saat ini beroperasi di Gold Mine terbesar ke-3 di Indonesia, Gold Mine Toka Tindung di Sulawesi Utara.

Kepercayaan ini ditandai dengan penandatanganan kontrak supply pelumas oleh Direktur Operation PT. GMA dan PT. MKA Hj. Rafiuddin dan Vice President Sales & Marketing Domestic Industry PTPL Sinung Wikantoro.

Manajer Sales Region VII PTPL Wahyu Ismail menyatakan antusiasmenya, “Kesepakatan kontrak ini terlaksana berkat teamwork yang solid antara tim Industri Sales Region VII, Sales & Marketing Domestic Industri, dan Distributor PT. Berlian Kharisma Pasifik sehingga customer secara confident mempercayakan produk Pelumas Pertamina Lubricants menggantikan brand pelumasnya yang saat ini dipakai.”

Kesepakatan kontrak ini mencakup seluruh produk pelumas di Gold Mine Toka Tindung. Sebelumnya, PTPL juga telah dipercayai oleh PT Meares Soputan Mining (PT MSM), pemegang kontrak konsesi pertambangan seluas 40.000 hektar, untuk suplai pelumas di pabrik pengolahan emas milik PT MSM.

"Kami terus fokus pada pelayanan yang unggul kepada konsumen. Hal ini memungkinkan kami untuk secara konsisten membantu meningkatkan volume penjualan melalui realisasi potensi volume akuisisi, yang pada akhirnya akan meningkatkan pangsa pasar PTPL secara signifikan di tingkat nasional," tambah Wahyu Ismail.

Selama prosesnya, PTPL telah melalui serangkaian evaluasi teknis dan komersial yang dilakukan oleh PT MKA dan PT GMA untuk kemudian dapat dinilai apakah memenuhi syarat yang ditentukan perusahaan atau tidak.

“Setelah melalui proses product trial dan negosiasi dengan setiap stakeholders terkait selama kurang lebih tiga bulan, integrasi dari kebutuhan masing-masing pihak tersebut menghasilkan suatu solusi mutual agreement yang diharapkan dapat selalu membantu meningkatkan bisnis PTPL maupun konsumen secara berkelanjutan yang ditandai dengan dimulainya kontrak kerjasama ini,” jelas Wahyu Ismail.

"Keberhasilan baru ini meneguhkan posisi PTPL sebagai produsen pelumas terkemuka di industri pertambangan. Dengan kemitraan strategis ini siap menghadapi masa depan yang penuh potensi di sektor pertambangan yang dinamis di Indonesia," Tutup Wahyu.

 




Tag:
Bagikan:
Temukan Pelumas

Otomotif & Industri serta Produk yang Mendunia di sini

Produk Otomotif

Cari Oli

Produk Industri

Cari Pelumas

ProdukMancanegara

Cari Pelumas