Kunjungan Mahasiswa PEM Akamigas Cepu ke Production Unit Gresik

Kamis, 09 Mar 2023 | 121 views   133 likes


Gresik - Production Unit Gresik (PUG) menerima kunjungan dari mahasiswa Program Logistik Minyak dan Gas Universitas Akamigas Cepu pada tanggal 8-9 Maret 2023.
 
Kunjungan ini bertujuan untuk memenuhi kurikulum akademik kunjungan industri sekaligus untuk meningkatkan awareness produk Pelumas Pertamina dan proses produksinya dengan memberikan tur ke area pabrik.
 
Acara dihadiri oleh perwakilan dari Perwira PUG antara lain, Supervisor Financial dan HR Adm. Yayat Supriyatna, Supervisor Operasi Administratif Nurcahyo Nugroho, Supervisor Logistik Arie Wicakwono, dan Asisten HSSE untuk area Gresik & Surabaya Mohammad Naufal C.R. Selain itu, dari pihak universitas yakni Perwakilan dari Akamigas Cepu meliputi Sekretaris Program Logistik dan Minyak & Gas Yunanik, S.E., M.M, Analis Lab & Administrator Heni Firdyayuningrum, S.T., M.T, dan Analis Lab untuk Pendidikan Raja Hamonangan Manurung, S.Tr.
 
Kunjungan dimulai dengan dengan pengenalan keselamatan oleh Asisten HSSE untuk area Surabaya dan Gresik, diikuti dengan presentasi profil perusahaan oleh Supervisor Operasi Administratif. Kemudian mahasiswa diantar ke lokasi produksi dan diperkenalkan dengan proses produksi oleh Supervisor Logistik.
 
Sekretaris Program Logistik dan Minyak & Gas Yunanik mengungkapkan rasa terima kasihnya atas wawasan baru yang didapat selama kunjungan terutama untuk mahasiswa yang ikut serta yang dapat meningkatkan pengetahuan dan pengalaman mereka di dunia industri sesungguhnya.
 
"Semoga kunjungan ini juga meningkatkan kebanggaan kita semua terhadap produk lokal dan mampu memberikan persepsi yang positif bahwa produk hasil karya anak bangsa juga berkualitas dunia dan dapat bersaing secara global," ujarnya. 

 




Tag:
Bagikan:
Temukan Pelumas

Otomotif & Industri serta Produk yang Mendunia di sini

Produk Otomotif

Cari Oli

Produk Industri

Cari Pelumas

ProdukMancanegara

Cari Pelumas